80% Jemaah Haji Kabupaten Pasuruan Tahun 2024 Dinyatakan Istitoah

admin
2 Min Read

80% Jemaah Haji Kabupaten Pasuruan Tahun 2024 Dinyatakan Istitoah

admin
2 Min Read

PASURUAN (dialogmasa.com)Kepala Kemenag beserta Kasi Bimas Islam ikuti Khotmil Quran rutin mingguan yang di adakan oleh pemerintah daerah hari ini, Kamis (1/2/24).

Khotmil Quran yang dilangsungkan di Command Center Graha Maslahat dihadiri Sekda Kabupaten Pasuruan, Asisten Kabag Kesra dan jajaran pimpinan lainnya. Selain mereka tersebut, khotmil Quran mingguan ini serentak diikuti oleh seluruh jajaran stake holder dengan virtual di masing-masing kantor dan instansi yang ada, termasuk juga oleh keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pasuruan.

Usai khotmil quran yang ditutup panjatan doa kepala Kemenag Kab. Pasuruan, H. Syaikhul Hadi, Sekda Kabupaten Pasuruan Yudha Triwidya Sasongko menghimbau warga untuk siap sedia mengantisipasi kondisi cuaca penghujan dan dampaknya.

Lebih lanjut ia mengingatkan agar masyarakat bersikap dewasa dalam momentum pemilu agar kerukunan, keamanan, dan kondusifitas terjaga.

Baca Juga: PJ Bupati Pasuruan Resmikan Gedung Instalasi Farmasi RSUD Grati

“Jaga kerukunan, kebersamaan dan kondusifitas dengan saling menghargai hak pilih masing masing untuk menggunakan hak suaranya dengan baik, luber dan damai. Jangan sampai tidak menggunakan hak suara karena suara kita ikut menentukan keberhasilan kontestasi sesuai harapan bersama,” tegasnya.

Sementara, Kepala Kankemenag Kab. Pasuruan, H. Saikhul Hadi melalui Command Center berkesempatan mensosialisasikan progress capaian pelunasan BIPIH (Biaya Pelunasan Ibadah Haji) dan info seputaran haji tahun 2024 M / 1445 H.

“Sejauh ini, Alhamdulillah progress capaian pelunasan ibadah haji bagi jemaah haji Kabupaten Pasuruan yang berhak lunas tahun ini sangat signifikan dan bagus sekali, kisaran 80% sudah terealisasi dan dinyatakan istithoah,” jelasnya.

Jurnalis: Abd

Editor: Wd

 

Leave a Comment
error: Content is protected !!
×

 

Hallo Saya Admin Dialogmasa !

Jika Ada Saran, Kritikan maupun Keluhan yuk jangan Sungkan Untuk Chat Kami Lewat Pesan Pengaduan Dibawah ini Ya 

×