Antisipasi Roboh, Dishub Perbaiki Tiang Listrik Yang Miring di Jalan Rembang Sidogiri

nasuchassano_

PASURUAN (dialogmasa.com) – Curah hujan yang tinggi disertai angin yang kencang menyebabkan lampu tiang listrik PJU yang berada pada desa Geneng waru tampak miring.

Khawatir roboh, warga berinisiatif untuk meminta bantuan kepada Dishub segera memperbaiki. Tiang listrik tersebut berada tepat di pinggir tanah kavlingan desa Geneng Waru, atau lebih tepatnya jalan raya Sidogiri Rembang.

Laporan tersebut disampaikan pada lima hari yang lalu, kemudian mendapat respon dan tindak lanjut pada hari Senin, 22/04/2024.

Yudha, staff Dishub Kab. Pasuruan bagian sarana prasarana menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan dalam merespon dikarena sedang melaksanakan diklat. Ia menghimbau agar menghubungi nomor call center Dishub untuk pengajuan kerusakan lampu PJU dan perlengkapan jalan.

“Mohon maaf, slow respon karena saya sedang diklat. Untuk pengaduan kerusakan lampu PJU dan perlengkapan jalan bisa dishare ke masyarakat,” ungkapnya.

Untuk pengajuan kerusakan lampu dan perlengkapan jalan silahkan hubungi nomor +62 817-0830-808 (call center Dishub).

Postingan Terkait

Tinggalkan komentar