PASURUAN (dialogmasa.com) – Lomba pendidikan matematika metode berhitung dengan jari, atau yang dikenal dengan Jarimatika, sukses digelar dan mendapat antusiasme tinggi dari peserta.
Lomba Jarimatika ini diselenggarakan oleh Dr. Gihasamatika, di mana pesertanya adalah anggota Les Gihasamatika dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari TK hingga SD. Acara ini berlangsung di Cafe Deplatte Bangil, Pasuruan, pada Minggu, 22 Oktober 2023.
Salah satu wali peserta menjelaskan konsep berhitung Jarimatika: “Jarimatika adalah suatu cara menghitung matematika yang mudah dan menyenangkan dengan menggunakan jari kita sendiri,” terangnya.
“Jarimatika lebih menekankan pada penguasaan konsep terlebih dahulu, kemudian cara cepatnya, sehingga anak-anak dapat menguasai ilmu dengan baik,” pungkasnya kemudian.
Jurnalis: Al
Editor: Wardah