Ledakan Bom Ikan di Gudang Pasuruan: Pemilik Gudang Tewas, Polisi Temukan Barang Bukti

kamilio_
1 Min Read

Ledakan Bom Ikan di Gudang Pasuruan: Pemilik Gudang Tewas, Polisi Temukan Barang Bukti

kamilio_
1 Min Read

PASURUAN (dialogmasa.com) – Guncangan ledakan bom ikan atau bondet di sebuah gudang di Jalan Hangtuah IX, Kelurahan Ngemplakrejo, Kecamatan Panggungrejo, Kota Pasuruan, merenggut satu nyawa.

Korban yang diduga sebagai pemilik gudang, Ahmad (48 tahun), tewas dalam kejadian tragis yang terjadi pada Jumat malam (20/5/2024), menyebabkan tubuh Ahmad hancur tak tersisa.

Kejadian ini merupakan rentetan dari serangkaian kejadian serupa yang telah terjadi di Kota Pasuruan sejak tahun 2007.

Baca Juga: Warga Panik dengan Ledakan Bom Ikan di Gudang Kota Pasuruan, Satu Orang Tewas

Setelah penyelidikan intensif dengan barang bukti dan keterangan yang diperoleh, polisi menarik kesimpulan bahwa korban, Ahmad, merakit bom ikan sendiri. Kesimpulan ini didasarkan.

Plt. Kasi Humas Polres Pasuruan Kota, Aipda Junaidi, mengungkapkan, pihaknya telah mengamankan 10 kg potassium chlorate, 21 kg belerang, 60 kg arang.

Lalu, sebanyak 4 kg serbuk aluminium, 0,5kg serbuk kayu, 1 kg cat, 1 buah timbangan lengkap beserta timbel, 1 buah wajan, 1 buah centong, dan 1 buah lumpang.

“Dengan ditemukannya barang bukti tersebut, diduga korban Ahmad alias Mad Cung membuat atau merakit sendiri bahan peledak ikan,” ungkap Junaidi, Minggu (12/05/2024).

Jurnalis: Lio
Editor: WJ

Leave a Comment
error: Content is protected !!
×

 

Hallo Saya Admin Dialogmasa !

Jika Ada Saran, Kritikan maupun Keluhan yuk jangan Sungkan Untuk Chat Kami Lewat Pesan Pengaduan Dibawah ini Ya 

×