Proyek Rekonstruksi Jalan di Prigen Pasuruan: Model Segitiga?

admin
1 Min Read

Proyek Rekonstruksi Jalan di Prigen Pasuruan: Model Segitiga?

admin
1 Min Read

PASURUAN (dialogmasa.com)– Proyek rekonstruksi jalan oleh Disperindag Kabupaten Pasuruan mengundang pertanyaan warga.

Proyek (rekonstruksi jalan) yang dimaksud terletak di Jalan Mendalan Belik di area Sukoreno, Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan.

Diantaranya Hanes, ia menilai ada hal yang perlu ditanyakan terkait pelaksanaannya.

“Ini kok modelnya gitu, segitiga. Baru sekarang ada proyek resmi oleh negara modelnya begini,” ucapnya kepada media pada Rabu, 11/10/23.

“Kalau niatnya seni, mestinya ada 3 segitiga, lebih bagus,” tambahnya.

Ada beberapa catatan yang menurut warga sekitar perlu diperhatikan. “Pekerjaan retraining wall/tembok penahan tanah pada proyek rekonstruksi jalan Mendalan-Belik tanpa menggunakan molen dan berlangsung beberapa hari,” ujar warga sekitar lainnya.

“Sejauh pemahaman kami, pengerjaan proyek harus pakai molen,” lanjutnya.

“Selain itu, catatan lainnya adalah bentuk tembok yang membentuk segitiga! Sepertinya menghindari pohon,” tutupnya.

Sejauh ini, belum ada jawaban dari pihak Disperindag selaku Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menanganinya.

Dikonfirmasi melalui pesan WhatsApp, Kepala Disperindag Kabupaten Pasuruan, Diana Lukito, tidak memberikan jawaban.

Jurnalis: Abd
Editor: Wd

Leave a Comment
×

 

Hallo Saya Admin Dialogmasa !

Jika Ada Saran, Kritikan maupun Keluhan yuk jangan Sungkan Untuk Chat Kami Lewat Pesan Pengaduan Dibawah ini Ya 

×