PASURUAN (dialogmasa.com) – Komisi I dan Komisi IV DPRD Kabupaten Pasuruan sampaikan rekomendasi atas Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Pasuruan Tahun Anggaran 2023, Senin (04/02/2024).
Rekomendasi Komisi-Komisi tersebut disampaikan dalam Rapat Paripurna II di Gedung DPRD setempat.
Dalam hal ini, Komisi I DPRD Kabupaten Pasuruan menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang diterima selama 10 tahun terakhir, sebagai hasil dari kerjasama dari semua komponen yang terlibat.
“Dalam catatan mitra bidang hukum dan pemerintahan, disarankan agar memiliki aplikasi yang mudah di Akses publik, perlu peningkatan kerjasama antar pihak, dinas satpol pp perlu di tunjang tenaga profesional agar ada penambahan anggaran yang cukup,” papar Ketua Komisi I, Sugiarto.
Selain itu, lanjutnya, BUMDES membutuhkan pendampingan dan dukungan anggaran yang memadai, sementara Kominfo diminta untuk segera menginventarisir desa yang belum terdigitalisasi.
Sementara itu, Komisi IV menyoroti Dinas Pendidikan diharapkan untuk tidak lagi menyelenggarakan kegiatan bimtek atau sosialisasi tanpa dukungan anggaran APBD.
“Dinas Kesehatan diminta untuk melakukan riset kelayakan pembangunan rumah sakit di Kabupaten Pasuruan bagian selatan, mengingat banyaknya masyarakat yang berobat ke luar kota,” imbuh Laili Qomariyah, juru bicara Komisi IV.
Baca Juga: Demo Aliansi Masyarakat Peduli Pasuruan, Desak DPRD Lakukan Interpelasi
Tak hanya itu, pihaknya juga menyarankan pada Dinas Kesehatan untuk menyediakan kamar mandi di ruang selter dan memperoleh SDM untuk shift kerja, serta menyiapkan ruang assessment yang terpisah.
Menanggapi rekomendasi, Pj. Bupati Pasuruan, Andriyanto mengatakan bahwa apa yang disampaikan Komisi-Komisi itu akan menjadi bahan pertimbangan dalam menongsong kinerja kedepannya.
“Kami berharap sinergitas pemerintah kabupaten Pasuruan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Pasuruan bisa terjalin dengan baik,” paparnya.
Jurnalis: Lio
Editor: WJ